File 404.php adalah file yang berguna untuk menampilkan halaman yang isi kontennya tidak ada di database. Halaman ini dimunculkan bisa karena isi konten halaman lama yang tersimpan dalam database sudah dihapus namun link ke halaman tersebut masih muncul pada mesin pencari. Ketika seseorang membuka link halaman tersebut maka halaman tersebut tidak tersedia. Oleh karena itu perlu halaman pengganti yang berguna untuk menggantikan halaman yang tidak tersedia tersebut. Nama halamannya adalah halaman erorr 404 yang menginformasikan bahwa halaman yang diinginkan tidak ditemukan.
Prinsip pembuatan file 404.php hampir sama dengan pembuatan file index.php dan archive.php. Halaman tersebut terdiri dari header, konten, sidebar dan footer. Oleh karena itu kode-kode yang ada pada file 404.php berfungsi memanggil file-file penyusun yaitu header.php, sidebar.php dan footer.php. Contoh kode-kode untuk membuat halaman 404.php adalah seperti di bawah ini. Bukalah sebuah teks editor, salin kode di bawah dan simpan dengan nama 404.php.
<
?php get_header(); ?
>
<
div id="content"
>
<
h2 class="center">><
/h2
>
<
/div
>
<
?php get_sidebar(); ?
>
<
?php get_footer(); ?
>
Keterangan:
- Kode
<
?php get_header(); ?
> berguna untuk memanggil file header.php. - Kode
<
div id="content"
>
sampai kode<
/div
>
sebelum kode<
?php get_sidebar(); ?
>
adalah konten yang memberikan keterangan bahwa halaman yang dibuka tidak ditemukan. - Kode
<
?php get_sidebar(); ?
>
berguna untuk memanggil file sidebar.php. - Kode
<
?php get_footer(); ?
>
berguna untuk memanggil file footer.php.
0 Komentar